Saturday, June 18, 2016

Cara Membuat Font ( huruf ) dengan High-Logic Font Creator


Bagi anda yang sering ngetik – ngetik di Microsoft Word pasti tidak asing lagi dengan Arial Black, Calibri dan yang lainnya. Apakah anda pernah bertanya kenapa huruf – huruf itu ada di sana ? Sebelumnya saya juga tidak pernah mempedulikan hal itu.. Sampai akhirnya “ Menerapkan Teks ke dalam Sajian Multimedia “ menjadi mata pelajaran yang saya pelajari bersama teman – teman saya di kelas X! MM 1.

Saya di ajarkan untuk membuat sendiri huruf – huruf hingga saya dapat menggunakan huruf buatan saya sendiri di Microsoft Word. Awalnya saya berpikir, apa bisa buat font terus digunakan ? Ternyata kita dapat membuatnya dengan menggunakan High-Logic Font Creator.

Bagi anda yang juga ingin membuat font sendiri, berikut ini saya bagikan cara – caranya..

1.       Pertama desain hurufnya di CorelDRAW dari A – Z. Hurufnya di desain satu persatu dan di ekspor menjadi .PNG atau .JPG



2.       Setelah semuanya selesai, kita mulai buka Font Creatornya. Klik dua kali atau klik kanan > open


3.       Kemudian akan muncul tampilan seperti berikut. Isi font family name lalu klik ok


4.       Akan muncul tampilan seperti berikut setelah di klik


5.       Untuk mulai memasukkan hurufnya, klik dua kali pada hurufnya. Setelah di klik akan menjadi seperti berikut ini.

 


6.       Masukkan hurufnya dengan klik insert image, pilih hurufnya kemudian klik open.

 


7.       Klik Generate pada tampilan di bawah ini



8.       Pastikan posisi teratasnya berada pada capheigh dan posisi terbawahnya berada pada garis base line kecuali Q. Setelah semuanya selesai, klik x di bawah close.







9.       Lakukan langkah 5, 6, 7 dan 8 untuk huruf yang lainnya. Jika sudah selesai maka tampilannya akan menjadi seperti ini.



10.   Kemudian simpan ( File > saveproject as ) lalu ekspor font ( Ekspor Font > Ekspor TrueType/OpenType Font ). Font selesai di buat.

Setelah semua langkah di atas anda lakukan, anda belum bisa menggunakannya karena anda harus menginstallnya terlebih dahulu di komputer anda. Berikut ini langkah – langkah installasinya.

1.       Klik dua kali pada font yang telah di ekspor



2.       Kemudian klik Install



3.       Tunggu prosesnya sampai selesai



4.       Selesai
Hasilnya dapat di lihat di bawah ini.



Contoh lain:



Bagaimana ? Mau mencoba ? Semoga bermanfaat..
Salam !!


Baca juga :


Cara Membuat Poster dengan CorelDRAW
Cara Mudah Membuat Spanduk



4 comments:

Terakhir dipublikasikan

Back To You - Louis Tomlinson ft. Bebe Rexha - Lyrics