Semakin bertambahnya usia bumi, sekarang ini zaman sudah
sangat maju. Teknologi-teknologi canggih sudah banyak bermunculan, memang ini
sangat membantu aktifitas manusia bahkan dijadikan sesuatu yang wajib dimiliki.
Contohnya kendaraan bermotor, benda ini sangat membantu kegiatan manusia. Namun
di balik itu semua terdapat dampak buruk terhadap lingkungan. Selain itu,
bertambahnya jumlah penduduk membuat lingkungan-lingkungan hijau berubah
menjadi perkotaan atau tempat tinggal. Hal itu menyebabkan berlimpahnya CO2
di bumi, padahal CO2 yang berlebihan dapat menyebabkan
terjadinya pemanasan global.
Lalu bagaimana karbondioksida dapat menyebabkan terjadinya
pemanasan global? Berikut adalah penyebab terjadinya pemanasan global:
1.
Kerusakan hutan
Fungsi tumbuhan yaitu untuk menyerap
karbondioksida dan mengubahnya menjadi oksigen. Karbondioksida merupakan gas
rumah kaca yang bermanfaat bagi bumi. Tetapi jika terlalu melimpah, gas ini
dapat membuat bertambahnya suhu bumi dikarenakan sinar infra merah diserap
banyak oleh karbondioksida.
2.
Penggunaan Energi Bahan Bakar Fosil
Bahan bakar fosil mengandung karbon,
sehingga hasil pembakaran karbon pastilah menghasilkan gas rumah kaca
karbondioksida.
3.
Sampah Organik
Sampah organic menghasilkan gas rumah kaca yaitu
metana. Jadi semakin banyak sampah, maka semakin banyak metana yang dihasilkan.
4.
Pertanian dan Peternakkan
Dari pertanian memberikan peningkatan emisi
gas rumah kaca melalui sawah-sawah yang tergenang yang menghasilkan gas metana.
Dan dari peternakkan, menghasilkan karbondioksida, metana, nitrogen oksida,
serta amonia penyebab hujan asam.
Dan itulah penyebab terjadinya pemanasan global. Semoga bermanfaat. Mohon maaf bila
ada kekurangan. Terima kasih..
Previous posts :
Posting untuk pertama kalinya?
UEFA EURO 2016 - Lagu Resmi
Ciri ciri Mata Minus yang tidak Boleh Anda Abaikan
Previous posts :
Posting untuk pertama kalinya?
UEFA EURO 2016 - Lagu Resmi
Ciri ciri Mata Minus yang tidak Boleh Anda Abaikan
No comments:
Post a Comment